FGD Klinik Borang Akreditasi Prodi S3 PAI Hasilkan Rekomendasi Strategis
Humas – Jember, 8 Agustus 2024 bertempat di Hotel Fotunagrande Jember, telah berlangsung Focus Group Discussion (FGD) yang membahas Klinik Borang Akreditasi Program Studi Doktor Pendidikan Agama Islam (S3 PAI) Pascasarjana UIN KHAS Jember. Kegiatan ini diselenggarakan untuk memperkuat pemahaman dan kesiapan program studi dalam menghadapi proses akreditasi yang akan datang.
Acara yang dimulai pukul 13.00 WIB ini dihadiri oleh 24 Peserta, termasuk pimpinan program studi, dosen, serta tim akreditasi. Tujuan utama dari FGD ini adalah untuk membahas dan mengkaji borang akreditasi, mengidentifikasi area yang perlu diperbaiki, dan menyusun strategi untuk meningkatkan kualitas program studi.
FGD dimulai dengan sambutan dari Ketua Prodi S3 PAI Prof. Dr. H. Mashudi, M.Pd., yang menjelaskan pentingnya akreditasi dalam meningkatkan mutu pendidikan dan reputasi institusi. Selanjutnya, peserta dibagi dalam beberapa kelompok diskusi untuk membahas aspek-aspek penting dalam borang akreditasi, termasuk kurikulum, fasilitas, serta kinerja dosen dan mahasiswa. “Tim berusaha maksimal untuk menghasilkan borang yang representatif,” tegas Prof. Mashudi.
Dalam FGD tersebut, sejumlah poin penting dihasilkan. Pertama, kurikulum dan pembelajaran. Penilaian mendalam terhadap kurikulum yang ada untuk memastikan kesesuaiannya dengan standar akreditasi dan kebutuhan industri. Kedua, Sumber Daya Manusia (SDM). Evaluasi terhadap kualifikasi dan kompetensi dosen serta efektivitas program pelatihan. Ketiga, fasilitas. Pengkajian terhadap sarana dan prasarana yang mendukung proses belajar mengajar. Keempat, penelitian dan pengabdian masyarakat. Penilaian terhadap kontribusi penelitian dan pengabdian masyarakat dalam menunjang kualitas pendidikan.
Prof. Mashudi lebih lanjut mengungkapkan, FGD tersebut menghasilkan beberapa rekomendasi strategis untuk perbaikan, termasuk penyempurnaan dokumen borang, peningkatan fasilitas pendukung, dan pengembangan program pelatihan untuk dosen. Peserta juga sepakat untuk menyusun rencana tindak lanjut yang melibatkan seluruh civitas akademika dalam proses persiapan akreditasi.
Prof. Mashudi menekankan pentingnya kerjasama dan komitmen semua pihak untuk memastikan bahwa program studi Doktor Pendidikan Agama Islam dapat memenuhi standar akreditasi yang ditetapkan. “Dengan adanya rekomendasi dan rencana tindak lanjut yang jelas, diharapkan program studi ini akan memperoleh akreditasi yang terbaik dan meningkatkan kualitas pendidikan yang pada Pascasarjana UIN KHAS Jember,”
Direktur Pascasarjana UIN KHAS Jember Prof. Dr. Moch. Chotib, MM memberikan apresiasi postif kepada tim S3 PAI yang telah berusaha keras melakukan berbagai kegiatan untuk mendukung program akreditasi unggul di UIN KHAS Jember. “Kegiatan FGD ini diharapkan dapat menjadi langkah awal yang positif dalam persiapan akreditasi dan membawa dampak yang signifikan bagi pengembangan program studi ke depan,” ujarnya. (wks/drkw)